Rabu, 13 April 2011

dulu kini dan nanti

dulu, waktu yang udah di lewatin sama kita
sampe akhirnya ada masa sekarang!

setiap orang punya masa lalunya masing-masing entah baik, buruk,meyenangkan, menyedihkan.
sampe akhirnya terbentuk masa sekarang.
kalo masa lalunya baik, menyenangkan sih gak ada yang  masalah.
tapi kalo yang buruk atau menyedihkan??
kalo buruk gaksemua orang bisa terima, dengan masa lalu seseorang yang buruk.
menyedihkan??gak semua orang bisa lulus atau survive dari masa menyedihkannya!!bisa jadi untuk sekarang dia jadi orang yang menyedihkan! :(

haruskah seseorang di lihat dari masa lalunya??
haruskah seseorang di "hukum" selama hidupnya karena masa lalunya yang buruk??
haruskah seseorang "trauma" selama hidupnya, karena masa lalunya yag menyedihkan??
masing-masing orang punya kesempatan kan buat berubah??
masing-masing orang punya HAK untuk itu!!
punya hak buat berubah dan merasakan BAHAGIA
termasuk orang-orang yang punya masa lalu yang buruk dan juga menyedihkan!!

kenapa sselalu di lihat masa lalunya?
kenapa gak di lihat masa kininya??
lihat sekarang,gimna orang-orang yang msa lalunya buruk hidup di masa kini!
kenapa gak kasih mereka kesempatan berubah??
setidaknya itu menghargai usahanya untuk berubah!
iya kan??
kenapa gak coba bantu mereka survive dari masa lalunya yang tidak menyengkan, buruk, suram dan teman2nya yang tidak enak itu?

gak ada yang tahu gimana masa depan mereka dengan masa lalunya!
bisa jadi yang masa lalunya tidak baik akan lebih baik di banding dengan masa lalunya yang baik!
iya kan??
lagi pula gak adil kayaknya kalo memperlakukan seseorang berdasarkan masa lalunya!!
setiap orang punya HAK yang sama bukan??
menurut gw sih selama sekarang dia udah gak kayak masa lalunya, kenapa harus di bedakan??
gak harus kan di bedakan berdasarkan masa lalunya?

siapapun dia,  apapun masa lalunya, coba lihat bagaimana dia sekarang.
masa lalu emang sebagian dari masa sekarang!
gak akan ada masa sekarang kalo gak ada masa lalu, ya gak??
tapi bukan karena itu kita harus membedakannya berdasarkan masa lalunya kan?
yang penting bagaimana dia sekarang!

Rabu, 06 April 2011

memberi alasan pada note seseorang

WANITA MEMANG SUSAH DIMENGERTI

wanita adalah wanita

jika dikatakan cantik maka dikira menggoda

jika dibilang jelek maka disangka menghina


wanita adalah wanita

jika dikatakan ia perhiasan terindah di dunia, ia bangga

jika, apapun 'perhiasan yg berharga' itu layak ditutupi dan disembunyikan (supaya terjaga), ia setuju

tapi bila disuruh menutup ”perhiasannya/ kecantikannya”, maka dia enggan

dan bila dilecehkan, ia menyalahkan sepenuhnya pria!


wanita adalah wanita

jika dikatakan siapa yg paling dibanggakan olehnya, kebanyakan bilang 'ibunya'

tapi kenapa ya, ia lebih bangga jadi wanita karier (padahal ibunya 'ibu rumahtangga')

wanita .....

bila diluruskan supaya bener, memerah mukanya (marah, sambil bilang 'sok bener lo!')bila diingetin tetep memerah mukanya (marah juga rupanya, sambil bilang 'sok tau lo!')bila dimanja dan disanjung? eh, tetep memerah mukanya (kali ini tersipu malu, sambil bilang 'ah, masssak sih?')

wanita adalah wanita

inginnya dibilang emansipasi, tapi kegerahan dibilang 'macho'

maunya disamakan dg pria, tapi menolak benerin genteng rumah! (sambil bilang, 'itu kan kerjaan cowok!?')

Wanita bila dibilang lemah dia protes

jika pacarnya tidak mau antar pulang dia ngambek (dan bilang, ” keterlaluan!!”)

maunya diperlakukan sama dg pria, tapi kesel nggak dikasih tempat duduk di bis kota oleh pria disampingnya (dan bilang, 'egois amat nih cowok?')

bila dikatakan kuat, itu memang maunya, tapi bila sedikit kecewa, ia cepet menangis

Wanita

Bila menginginkan sesuatu,pasti apa'pun akan dilakukan'y walau sulit mereka akan trus berusaha, tp kebnyakan bila sudah didapat ia akan cepat bosan ( smbil bilang 'ahh elaah ribet amat sih' )

kebanyakan ngambeg'y di bnding mengerti'y, tp bila ia sayang apapun akan dia korbankan walau sampai bunuh diri

Wanita

punya perasaan 1000x lipat di banding pria, akan tetapi ia tidak punya perasaan saat ia sudah di bohongi/di kecewakan

tapi

Wanita adalah wanita

bagaimanapun juga ia tetap menjadi sebuah semangat dlm kehidupan rmh tangga, dan semua lelaki normal suka wanita!


copas dari sebuah note yang ada di friend list FB gw!!
membuat gw sedikit sadar, soalnya dari beberapa yang di sebutkan di atas emang ada yang menjurus ke arah gw, hehhehe
tapi ada alasan kenapa sseperti itu, misalnya minta jemput (walaupun gw gak pernah maksa minta pacar jemput gw) tapi kalo gw rasa (ngebelain kaum gw) kenapa minta jemput mungkin sudah malam, jadinya takut pulang sendiri. hehhehe

terus masalah "seperti laki-laki" kaum kami juga gak mau di tindas seperti dulu waktu jaman sebelum R.A Kartini berjuang!bukan berarti semua pekejaan kaum pria kami harus mau, (emang pria mau suruh ngelahirin?hehehe). di tambah saya memang sedikit tomboy!bukan karena keinginan tapi bentukan sejak kecil. (susah ngilanginnya setelah 21 tahun terbentuk)

yah ada alasannya lah kalo saya sendiri hahaha
makasih atas notenya buat ucup!
:)